#TanyaKrismapedia

Di surat Yakobus dikatakan semua yang berasal dari Tuhan adalah baik, tidak ada yang tidak baik datang dari Tuhan. Yeremia 29 juga mengatakan bahwa rencana Tuhan terhadap kita baik, yang penuh kelimpahan.

Penderitaan muncul karena ada DOSA (ini biang keroknya) baik dosa langsung maupun tidak langsung. Di dunia ini kita hanya singgah dan bukan destinasi final. Oleh karena itu kebangkitan Yesus menjadi jawaban bagi semuanya, kalau tidak, dunia ini terasa sangat tidak adil. Wafat Kristus akan menjadi sia-sia kalau hanya berhenti di kayu salib tanpa kebangkitan. Bagaimana kita melihat sengsara Yesus, seorang yang tidak bersalah, disiksa, maati tanpa kebangkitan? Yesus akan menjadi orang yang paling malang di dunia. Santo Paulus berkata sama, tanpa kebangkitan, kita adalah orang-orang paling malang di dunia ini.

Juga, rasa sayang tuh tdk berlawanan dgn membiarkan org yg disayang menderita. Malah lebih seringnya, lewat menderita kamu jadi belajar sesuatu yang berharga. Contoh nyatanya: Ortumu sayang kamu. Jadi, kamu pagi2 dipaksa bangun. Kamu didisplinkan dan kamu menderita. Tapi kamu tumbuh jadi pribadi yang lebih baik.

Kategori

REKOMENDASI

Min, kenapa Paskah identik dengan telur?

Telur Paskah berkembang dari tradisi-tradisi lokal yang menghubungkan telur dengan Paskah. Agak sulit mengetahui pastinya dari mana. Sebagai contoh di waktu silam, ada daerah-daerah tertentu dimana penduduknya punya kebiasaan saling

Title

Go to Top